KABUPATEN BEKASI – Kepala Kepolisian Resor Metro Bekasi Kombes Pol Gidion Arif Setyawan SIK meresmikan kantor pelayanan Unit Satpas SIM , Unit Turjawali dan Unit Gakkum ( Red : Unit Laka) yang berada di Jalan Inspeksi Kali Malang , Desa Wangun Harja Kecamatan Cikarang Utara Kabupaten Bekasi, Rabu (06/07/2022).
Sebelunnya Kantor Unit Gakum merupakan Kantor Unit Satpas SIM yang akhirnnya di Pindah Ke Deltamas Cikarang Pusat Dan Satpas Metland Tambun Selatan yang merupakan Gedung PGRI Kab Bekasi ( Status Pinjam Pakai) . Dalam keterangannya Gidion mengatakan, hari ini pihak Polres Metro Bekasi melakukan peresmian revitalisasi kantor berupa pelayanan publik Satpas (Satuan Penyelenggara Administrasi SIM), Turjagwali (Pengaturan, Penjagaan, Pengawalan dan Patroli), dan Gakkum (Penegakkan Hukum).
“Dengan diresmikannya Kantor pelayanan ini maka dalam satu lahan ada tiga kantor pelayanan publik yang terdiri dari kantor Satpas, Turjagwali dan Gakkum,” ucapnya.
Dengan hadir nya pelayanan kepolisian Di Kalimalang ini maka pelayanan kepada masyarakat terkait lalu lintas serta akses kepada masyarakat lebih terbuka namun sedikit Ada pertukaran gedung.
“Ini merupakan sentral dari mobilisasi masyarakat, sehingga memudahkan dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Gidion.
Ia menjelaskan, kantor Satpas yang melayani pelayanan SIM telah dipindahkan ke Kalimalang. Hal ini merupakan bentuk efektifitas pihaknya dalam membuat pelayanan kepada masyarakat.
“Jadi mayarakat, khususnya masyarakat Tambun dan sekitarnya jangan risau, tetap akan di layani dengan SIM keliling yang bisa menjangkau sampai Tambun dan sekitarnya,” imbuhnta
Gidion menambahkan, untuk Kantor Satpas di Kalimalang diberikan kewenangan oleh Polda Metro Jaya untuk melayani pembuatan atau penerbitan SIM A dan SIM C.
“Kewenangan di sini hanya melayani SIM A dan C,” tuturnya.
Ia berharap, hadirnya ketiga kantor tersebut dapat memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi masyarakat Kabupaten Bekasi dan sekitarnya.
“Semoga bermaanfaat bagi masyarakat dan jadi ibadah bagi kami (Polisi),” pungkasnya.
Dalam kegiatan turut hadir di lokasi Dandim 0509/Kabupaten Bekasi Letkol Inf M Horison, Wadirlantas AKBP Rusdy Pramana Suryanagara, PJU Polres Metro Bekasi, para Kapolsek jajaran, Kasatlantas Kompol Arga D. SIK Para Kanit Kepala cabang Jasa Raharja, Kepala Cabang BRI Bekasi, Kepala Cabang Asuransi Bhakti Bhayangkara, Pihak Manajemen Jababeka serta Kepala Bagian Pelayanan Publik Pemkab Bekasi
(Rachmat)