Ormas KASTRI, Pemkot Bekasi dan Wayang Milenial Gelar Wayang Kulit Lakon "Tumuruning Wahyu Makutharama" oleh Ki Gunarto Dalang Duta Budaya Internasional

Ormas KASTRI, Pemkot Bekasi dan Wayang Milenial Gelar Wayang Kulit Lakon “Tumuruning Wahyu Makutharama” oleh Ki Gunarto Dalang Duta Budaya Internasional

Spread the love

KlikBerita.net Kota Bekasi -Tasyakuran warga kota Bekasi digelar malam ini Sabtu 12 April 2025 dengan Pagelaran pentas wayang kulit Milenial dengan Ki Dalang Gunarto dengan julukan Dalang Salto Sawengi Ping Seket.

Dalam rangka tasyakuran pemenangan Walikota Bekasi dan Wakil ; Dr.H.Tri Adhianto St MM dan Dr.H.Abdul Harris Bobihoe M.Si.

Juga sekaligus HUT kota Bekasi yang ke 28th serta HBH Idul Fitri 1446H th 2025.

Acara terselenggara atas prakarsa Ketum KASTRI Ormas Masyarakat Pecinta Tri Adhianto, Kepanjangan Kesetaraan kota Bekasi, Drs.Ibnu Widodo MM.

Kali ini lakon wayang dipilih oleh Ki Dalang “Tumuruning Wahyu Makhutarama”.

“Yang diartikan sebagai ilmu kepemimpinan peninggalan Leluhur bangsa Indonesia.

Seorang Pemimpin harus mempunyai “Hasto Broto-delapan laku”.

Yaitu seperti kinerja 8 benda alam dibumi ini ; Matahari-Bulan-Bintang-Awan-Tanah-Air-Udara-Api.

Yang artinya ;

1. Matahari ; Pemimpin bisa menyinari, sehingga terang benderang.

2. Bulan ; Pemimpin harus bisa memberi terang disaat gelap gulita, situasi kacau.

3. Bintang ; Memberi petunjuk, arahan, menuntun.

4. Awan ; Mendung yg menghasilkan hujan untuk menyuburkan tanaman, sejahterakan ekonomi masyarakat.

5. Tanah ; Siap dipijak siapapun, kapanpun, apapun, harus bijaksana.

6. Air ; Air akan mengalir kebawah, tidak boleh dombong.

7. Udara ; Ada dimana-mana, didesa, digunung, dipantai, dilaut untuk bertemu warganya.

8. Api ; Pemimpin wajib membakar angkara murka, mencegah semua hal yang tidak baik.”

“Sehingga seorang Pemimpin akan disegani dan dicintai masyarakatnya, karena Bijaksana, berkeadilan dan amanah.”

Demikian wawancara dengan awak media terkait lakon wayang kulit, dengan Ki Dalang Gunarto Duta Budaya Internasional ; Eropa, Amerika, Australia, Jepang, Roma, Italia, Vatikan.

Dan Beliau sudah banyak mendapat penghargaan dr Luar Negeri.

Juga belum lama ini juga mendapat penghargaan dari “Rekor Muri Indonesia”.

Semoga Wayang semakin ngremboko lan Njayeng Bawono.

Biar bumi berputar bendera wayang tetap berkibar.

Wayang memberi kesejukan bagi jiwa-jiwa yang keras, bagi hati yang membeku, bagi kepala yang membatu.

Wayang kebanggaanku

Wayang jiwaku-Wayang Jagatku …

Jurnalis Calvino.

error: Content is protected !!