KUNJUNGAN MENTERI LINGKUNGAN HIDUP DAN PENANAMAN POHON DI TELAGA MADIRDA, KARANGANYAR

KUNJUNGAN MENTERI LINGKUNGAN HIDUP DAN PENANAMAN POHON DI TELAGA MADIRDA, KARANGANYAR

Spread the love

Karanganyar, 13 Mei 2025 — Dalam rangka pelestarian lingkungan dan peningkatan kualitas ekosistem alam, Menteri Lingkungan Hidup dan Kepala BPLH Republik Indonesia melakukan kunjungan kerja ke Telaga Madirda, Desa Berjo, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar. Kegiatan utama dalam kunjungan ini adalah penanaman pohon di kawasan sekitar telaga serta penebaran bibit ikan sebagai bagian dari upaya rehabilitasi dan konservasi lingkungan.

Acara ini dihadiri oleh berbagai unsur penting, antara lain : Perwakilan dari Kementerian Lingkungan Hidup / BPLH RI, PLN UP Pacitan, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Jawa Tengah, Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar beserta Forkopimda Karanganyar, Forkopimca Ngargoyoso, OISCA , Pemerintah Desa Berjo, para relawan lingkungan dan warga sekitar Berjo.

Kegiatan penanaman pohon ini menjadi simbol komitmen bersama dalam menjaga kelestarian kawasan Telaga Madirda yang memiliki potensi besar sebagai kawasan ekowisata. Tidak hanya menanam pohon, para peserta juga turut menyebar bibit ikan di telaga sebagai langkah konkret pemulihan ekosistem perairan.

Bupati Karanganyar, Rober Christanto, S.E., M.M. mengapresiasi sinergi lintas sektor yang mendukung pelestarian lingkungan di wilayah Kabupaten Karanganyar. Beliau juga berharap kegiatan semacam ini dapat terus berkelanjutan dan menjadi contoh bagi daerah lain.

Kegiatan berlangsung dengan lancar dan penuh semangat gotong royong. Semangat kolaborasi ini menjadi modal utama dalam menghadapi tantangan perubahan iklim dan degradasi lingkungan.

error: Content is protected !!