PT KSO Pelaksana Proyek Rekonstruksi Jalan di Tegar Beriman Pemkab Bogor Jadi Sorotan

PT KSO Pelaksana Proyek Rekonstruksi Jalan di Tegar Beriman Pemkab Bogor Jadi Sorotan

Spread the love

Kabupaten Bogor –  Klikberita.net PT Hutomo Mandala Sepuluh Sebelas (KSO ) sebagai pelaksana proyek rekonstruksi jalan, proyek yang bernilai 63.855.000.000 (Enam Puluh Tiga milliar delapan ratus lima puluh lima juta rupiah) tersebut pada saat pemasangan Box Culvert di beberapa titik salah satunya di depan gedung Bank BJB, jln Tegar Beriman Kecamatan Cibinong Kabupaten Bogor, Jawa Barat diduga tidak sesuai Spek, Sabtu (13/11/12) lalu.

Mengingat kegiatan pemasangan Box Culvert di beberapa titik sepanjang Jln Tegar Beriman yang sudah selesai di kerjakan PT KSO sebagai pelaksana terlebih dulu melakukan pengecoran sebagai lapiasan kerja ( penahan Box Culvert-red ) baru pengerasan beberapa hari kedepan berlanjut pemasangan Box tersebut.

Berbeda , dengan pengerjaan di depan Bank BJB belum ada cor sebagai lapisan kerja (pondasi) sudah langsung di pasang Box Culvert. Kronologi pengerjaan sesuai pantauan dilapangan sekira pukul 22.oo hingga pukul 01.00 pada hari sabtu (14/11). Setelah pengerukan dan pengukuran kedalaman dilakukan, pasir yang sudah dicampur semen sebagai pondasi nya langsung dimasukkan ke galian dan di ratakan lalu Box Culvert pun di pasang walau air didalam galian sedikit ada dan mengalir.

Ada nya kejanggalan pemasangan box tersebut, selain buruh tidak ada pengawas kegiatan dilokasi hingga awak media pun mengkonfirmasi ke salah satu buruh di lokasi namun  enggan memberikan komentar alias bungkam.

Di hari yang berbeda, saat di konfirmasi Pelaksana, Naryo mengatakan agar menghubungi Pelaksana di lapangan sambil memberikan nomor kontak bernama Kasnan.

” Hub.. Kasnan , Dia lebih faham, tiap hari dia di lapangan ” kata Naryo melalui WhatsApp, Senin (15/11)

Di waktu berbeda, Kasnan saat di konfirmasi tidak memberikan klarifikasi justru meminta  nomor rekening, Hal itu pun di tanggapi pimpinan redaksi untuk bertemu agar me memberikan  statemen ( Hak Jawab ) terkait yang di konfirmasi. Namun Kasnan mengatakan tidak usah pakai statemen.

Hingga berita ini di siarkan belum ada jawaban terkait pemasangan Box  Culvert tersebut apakah sesuai RAB ?. Tidak sampai disini awak media akan  tetap upayakan memperoleh keterangan dari pihak Pengawas Proyek yang berkewajiban melakukan pengawasan. ( Lis )

error: Content is protected !!