Pangkostrad Periksa Alutsista Yang Dimiliki Yonkav 8 Kostrad

Pangkostrad Periksa Alutsista Yang Dimiliki Yonkav 8 Kostrad

Spread the love

PASURUAN – KLIKBERITA.NET Panglima Kostrad (Pangkostrad), Letjen TNI Dudung Abdurachman, S.E., M.M., didampingi Ketua Persit KCK Gabungan Kostrad Ibu Rahma Dudung Abdurachman melkasanakan pemeriksaan Alutsista yang dimiliki Kostrad salah satunya adalah Alutsista yang dimiliki oleh Yonkav 8 Kostrad. Pasuruan, Kamis (26/8/2021).

Dalam pelaksanaan kunjungan ini, Pangkostrad didampingi juga oleh Bapak Edi Suyanto yang merupakan pendiri PT Indo Pulley Perkasa, dimana beliau merupakan sosok dibalik produksi rantai tank kelas Dunia.

Sebelum memasuki Markas Yonkav 8 Kostrad, Pangkostrad disambut oleh Danyonkav 8 Kostrad Letkol Kav Suharto, dilanjutkan dengan jajar kehormatan dari Dinas Jaga Keamanan, kemudian melaksanakan sesi foto bersama dan penanaman pohon di halaman Yonkav 8 Kostrad.

Tujuan Pangkostrad melaksanakan kegiatan ini ada untuk melihat langsung secara nyata Alutsista yang dimiliki satuan Yonkav 8 Kostrad, sehingga dapat mengetahui permasalahan tentang Alutsista yang dimiliki Yonkav 8 Kostrad.

Selesai melaksanakan pemeriksaan Alutsista Yonkav 8 Kostrad, Pangkostrad melanjutkan kunjungan kerja ke Batalyon Zipur 10 Kostrad untuk melihat kondisi pangkalan, baik fasilitas perkantoran dan perumahan prajurit Yonzipur 10 Kostrad serta bersilaturahmi dengan warga Yonzipur 10 Kostrad.

Turut hadir mendampingi Pangkostrad, Pangdivif 2 Kostrad, Mayjen TNI Andi Muhammad, S.H. Ir Kostrad Mayjen TNI Ilyas Alamsyah, Kapok Sahli Pangkostrad, Asren Kostrad, w.s Asops Kaskostrad, Aspers Kaskostrad, Aslog Kaskostrad dan Kapuskodal Kostrad. (Red).

error: Content is protected !!