Uji Ketangkasan Prajurit, Yonkav 1 Kostrad Gelar Cross Country

Uji Ketangkasan Prajurit, Yonkav 1 Kostrad Gelar Cross Country

Spread the love

JAKARTA – KLIKBERITA.NET Dalam rangka mengasah kemampuan, ketangkasan dan kesemaptaan jasmani para prajurit, Batalyon Kavaleri 1 Kostrad melaksanakan latihan Cross Country (CC) dengan jarak 8 Kilometer yang dipimpin langsung oleh Komandan Batalyon Letkol Kav I.F. Andi Yusuf Kertanegara bertempat di Cijantung Komplek.

Hal ini disampaikan Komandan Batalyon Kavaleri 1 Kostrad Letkol Kav I.F. Andi Yusuf dalam rilis tertulisnya di Markas Batalyon Kavaleri 1 Kostrad, Cijantung. Kamis (21/10/2021).

Danyonkav 1 Kostrad Letkol Kav I.F. Andi Yusuf Kertanegara mengatakan, bahwa kegiatan Cross Country adalah program untuk memelihara serta meningkatkan kemampuan fisik prajurit, kegiatan ini merupakan hal biasa bagi seorang prajurit dalam mengatasi rintangan dengan maksimal serta dengan adanya latihan Cross Country akan menambah semangat juang bagi prajurit dalam melaksanakan pembinaan fisik dan mental.

Kegiatan yang melintasi route jalan aspal, berbatu, tanjakan dan turunan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan fisik dan mental prajurit Yonkav 1 Kostrad, dan juga untuk mengukur kemampuan prajurit petarung Lapis Baja dalam melaksanakan kegiatan latihan khususnya pada pelaksanaan latihan Pembinaan Jasmani Militer (Binjasmil) sehingga dengan adanya latihan yang terus menerus personel Yonkav 1 Kostrad dapat terjaga fisik dan mentalnya sesuai dengan yang diharapkan.

Selain itu, kegiatan Cross Country atau Lari Lintas Medan ini merupakan program Latihan Dalam Satuan (LDS) sebagai wahana untuk melatih ketahanan fisik prajurit agar mampu mengatasi rintangan alam dan rintangan buatan serta membangun kekompakan dan ketelitian antar sesama prajurit guna menjaga sportifitas. (Romo Kefas).

error: Content is protected !!